Sabtu, 31 Mei 2014

PES 2014: KAMPANYE GIZI




Rangkaian terakhir dari acara PES (Peternakan Explore Spektakuler) 2014 adalah kegiatan kampanye gizi untuk anak-anak SD Negeri 4 Rejomulyo, Lampung Selatan. Desa Rejomulyo merupakan desa binaan Himapet, sebagian besar penduduk Rejomulyo berprofesi sebagai petani sawah dan kebun dengan tingkat pendidikan yang masih rendah.




Rendahnya konsumsi protein hewani di daerah ini menjadi pertimbangan tersendiri bagi Himapet utnuk memberikan pemahaman dan pengetahuan kepada masyarkat di desa ini akan pentingnya pemenuhan gizi protein hewani agar tercipta masyarakat yang sehat, kuat, dan berprestasi. Tentunya pemenuhan gizi protein hewani ini perlu dilakukan sejak usia dini, oleh karena itu sekolah dasar merupakan sasaran yang tepat untuk melakukan kampanye gizi.



SD Negeri 4 Rejomulyo sebagai target kampanye gizi memiliki sekitar 130 orang siswa. Kegiatan kampanye gizi Himapet ini bekerjasama dengan Dinas Peternakan Provinsi Lampung, Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, dan didukung oleh PT Japfa dan PINTAR. Kegiatan diawali dengan memberikan pemahaman kepada orang tua siswa oleh Dinas Kesehatan tentang pentingnya pemenuhan gizi bagi anak-anak mereka yang diadakan di lapangan sekolah. Sementara itu, di dalam kelas siswa-siswa juga mendapatkan pemahaman tentang pentingnya protein hewani melalui game-game kreatif dan atraktif. Setelah itu, para orang tua dan siswa mendapatkan bingkisan (berupa sosis, susu, dan telur) dari sponsor (PT Japfa dan PINTAR) dan makan siang (nasi+ayam) yang diberikan oleh Dinas Peternakan Provinsi Lampung.



Tidak ada komentar: